Posted by : Ozzy Senin, 07 Oktober 2013

Halo pada posting kali ini saya akan menjelaskan cara mengaktifkan IIS (Internet Information Service) di Windows 7. Sekedar pengetahuan aja nih, IIS merupakan web server yang digunakan untuk menjalankan program web application. Sebenarnya fungsi dari IIS ini sama saja dengan XAMPP, yaitu sama-sama untuk menjalankan program web application. Cuma perbedaannya kalau XAMPP biasanya digunakan untuk menjalankan script-script PHP, sedangkan IIS digunakan untuk menjalankan script-script ASP. Mohon dikoreksi apabila salah icon mrgreen Mengaktifkan IIS di Windows 7
Kalau gitu tanpa basa-basi lagi kita masuk ke topik posting utama kita, yaitu cara mengaktifkan IIS di Windows 7.

  • Langkah pertama adalah membuka menu control panel di Windows 7 dengan mengklik logo Windows yang terletak di pojok kiri bawah dan memilih menu control panel. Untuk lebih jelasnya coba perhatikan gambar dibawah ini
Menu Control Panel 300x205 Mengaktifkan IIS di Windows 7
  • Langkah kedua pilih menu program yang terdapat di control panel. Untuk lebih jelasnya coba perhatikan gambar dibawah ini
Menu Program Mengaktifkan IIS di Windows 7
  • Langkah berikutnya pilih menu Turn Windows Features on or off. Untuk lebih jelasnya coba perhatikan gambar dibawah ini
Turn Windows Features on or off 300x37 Mengaktifkan IIS di Windows 7
  • Kemudian klik kotak disebelah tulisan Internet Information Service untuk mengaktifkan layanan IIS ini. Jangan lupa untuk menekan tombol OK untuk mengaktifkan perubahan yang dibuat. Untuk lebih jelasnya coba perhatikan gambar dibawah ini
Internet Information Services 300x262 Mengaktifkan IIS di Windows 7
  • Untuk mengetahui apakah IIS berhasil diinstall atau tidak, kamu dapat mengetestnya dengan mengetikkan localhost di address bar web browser kamu. Apabila berhasil maka web browser kamu akan menampilkan gambar seperti gambar dibawah ini
IIS berhasil diinstall 300x179 Mengaktifkan IIS di Windows 7
Oke sekian saja posting kali ini. Selamat mencoba dan good luck icon wink Mengaktifkan IIS di Windows 7

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Welcome to My Blog

Popular Post

Ozzy Adha. Diberdayakan oleh Blogger.
function setAttributeOnload(object, attribute, val) { if(window.addEventListener) { window.addEventListener('load', function(){ object[attribute] = val; }, false); } else { window.attachEvent('onload', function(){ object[attribute] = val; }); } }
Firefly Pointer 2

- Copyright © 2013 My Blog :) -Dark Amaterasu Template -